Pilkada 2024

TNI AL Bangka Belitung Dukung Distribusi Logistik Pilkada Serentak 2024 ke Pulau-Pulau  

TNI AL di Bangka Belitung mendukung pendistribusian logistik Pilkada Serentak 2024 ke daerah pulau-pulau yang ada di Bangka Belitung.

Penulis: Rizky Irianda Pahlevy | Editor: Kamri
Bangkapos.com/Rizky Irianda Pahlevy
Danlanal Bangka Belitung Kolonel Laut (P) Erwin Herdiyanto ditemui usai upacara HUT ke 79 TNI di lapangan Korem 045/ Garuda Jaya, Sabtu (5/10/2024). 

POSBELITUNG.CO - TNI AL di Bangka Belitung mendukung pendistribusian logistik Pilkada Serentak 2024 ke daerah pulau-pulau yang ada di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

Komandan Lanal (Danlanal) Bangka Belitung Kolonel Laut (P) Erwin Herdiyanto mengatakan pihak terus siap sembari menunggu perintah dari pimpinan untuk pergeseran kotak suara dan logistik Pilkada Serentak 2024 lainnya.

"Sementara alat apung kita KAL dan sebagainya, kami siapkan sesuai dari perintah pimpinan," ujar Kolonel Laut (P) Erwin Herdiyanto, Sabtu (5/10/2024). 

Kolonel Laut (P) Erwin Herdiyanto mengungkapkan dari sisi prajurit TNI AL di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung memang masih belum mencukupi.

Namun pihaknya memaksimalkan potensi personel maupun materil yang ada.

"Kami memaksimalkan potensi yang ada, untuk mengamankan titik blank spot kami kerjasama dengan instansi samping," jelasnya.

Sebelumnya, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pangkalpinang telah menerima beberapa bahan logistik Pilkada Serentak 2024.

Ketua KPU Kota Pangkalpinang, Sobarian menyebutkan sampai saat ini logistik Pilkada Serentak 2024 yang diterima pada pengadaan tahap pertama ini meliputi lima jenis barang.

Lima jenis barang tersebut yakni kotak suara, tinta, bilik suara, kabel ties dan segel.

"Rinciannya, 636 buah kotak suara diterima tanggal 17 September 2024 kemarin, hasil sortir 636 buah itu dalam kondisi baik.

Kemudian ada juga tinta sejumlah 622 botol diterima tgl 20 September 2024," ujar Sobarian. 

Baca juga: Logistik Pilkada Serentak 2024 Tiba di Gudang KPU Belitung Timur, 398 Kotak Suara Dijaga Polisi

Seperti diketahui, logistik Pilkada Serentak 2024 itu akan digunakan pada pelaksanaan pemungutan suara pada 27 November 2024 mendatang.

Untuk di wilayah Kota Pangkalpinang, pelaksanaan pemungutan suara akan berlangsung di 311 tempat pemungutan suara (TPS) yang tersebar pada Tujuh Kecamatan. 

(Bangkapos.com/Rizky Irianda Pahlevy)

Sumber: Bangka Pos
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved