Momen Purbaya Dikagumi Istri Bupati, Sinta Rosma Anggota DPD Ungkap Isi Hatinya
Di media online dan media sosial, namanya kerap muncul dan dibanjiri rasa kagum pada dirinya.
Editor:
Alza
Kolase Instagram @menkeuri | Instagram @sintarosmayenti_dpdri
SINTA ROSMA - Anggota Komite IV DPD RI, Sinta Rosma Yenti (kanan), menyampaikan protes ke Menteri Keuangan (Menkeu) Purbaya Yudhi Sadewa terkait pemangkasan Transfer ke Daerah (TKD) untuk Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim).
"Jumlahnya kurang lebih Rp6 triliun, Pak. Saya hanya mengingatkan kepada Pak Menteri ini kapan Bapak cairkan?” papar Sinta.
Ia juga menekankan pentingnya pencairan sebelum bulan November agar daerah masih bisa memasukkan dana tersebut dalam rencana kerja anggaran tahun 2026.
“Kalau Bapak mencairkannya setelah bulan November, Pak, setelah pengesahan mereka sudah dipastikan anggaran tahun 2026 ini menjadi SILPA, Pak,” katanya.
Sinta juga menyoroti praktik pencairan TKD secara bertahap atau dicicil, yang dinilainya menyulitkan perencanaan daerah.
“Jangan dicicil-cicil dong, Pak. Uang kekurangan bayar selalu dicicil, Pak, setiap tahun, karena ini berpengaruh pada perencanaan mereka,” tegasnya.
(Bangkapos.com/TribunKaltim.co/TribunnewsMaker.com)
Baca Juga
| KNPI Pangkalpinang Beri Pelatihan Kewirausahaan Pemuda dan UMKM |
|
|---|
| Biro PHM DPD RI Konsolidasi dengan Media di Belitung, Perluas Kesadaran Tentang Hasil Kerja DPD RI |
|
|---|
| Tim Video SMAN 1 Tanjungpandan Belitung Sabet Juara 1 Lomba Video DPD Award 2025 |
|
|---|
| DPD IPeKB Babel Lakukan Pembinaan di Belitung, Fazar: Capaian Program Genting Terbaik se-Babel |
|
|---|
| Purbaya dan Jaksa Agung Ungkap Oknum Pajak-Bea Cukai yang Kebal Hukum |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/belitung/foto/bank/originals/20251109_purbaya.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.