Berita Pangkalpinang
Stok Menipis Sebabkan Harga Bawang Merah di Pangkalpinang Terus Melonjak, Tembus Rp70 Ribu Per Kg
Harga jual bawang merah di pasar Pangkalpinang pada Jumat (19/4/2024), menembus angka Rp70 ribu per kilogram.
POSBELITUNG.CO, BANGKA - Harga jual bawang merah di pasar Pangkalpinang pada Jumat (19/4/2024), menembus angka Rp70 ribu per kilogram.
Kondisi ini membuat para pembeli pun mengeluh.
Pedagang menyebut, kenaikan harga bawang merah terjadi karena stok bawang merah yang menipis di tingkat distributor.
"Karena infonya banjir jadi hasil panennya berkurang," kata Yuli, penjual bumbu dapur di Pasar Air Itam Pangkalpinang kepada Bangka Pos Group, (19/4/2024).
Ia menybeut kenaikan harga jual bawang merah ini sudah berangsur sejak sebelum Lebaran kemarin.
Stok bawang yang menipis di tingkat distributor menjadi penyebab harga bawang saat ini tinggi
Di tengah naiknya harga bawang saat ini, permintaan terhadap bawang merah juga menurun drastis dari biasanya.
"Kalau biasa itu bisa habis sekarung atau kisaran 30 kilogram, namun sekarang ini hanya 10 kilo saja, karena orang beli biasa setengah kilo ini berkurang hanya dua ons," tuturnya.
Meski harga bawang merah naik, Yuli mengatakan, harga bumbu dapur seperti bawang putih dan cabai terpantau normal.
"Yang masih tinggi bawang merah saja, kalau bawang putih normal Rp40 ribu per kilogram. Cabai merah justru terpantau turun dibandingkan harga lebaran kemarin hanya Rp45 ribu per kilogram," kata Yuli.
Tingginya harga bawang merah ini juga terjadi di Pasar Induk Pangkalpinang.
Bahkan harga jual bawang merah di Pasar Induk Pangkalpinang ini terpantau lebih tinggi yakni Rp80 ribu per kilogram.
"Kalau harga memang bawang merah sekarang ini tinggi, kita ambil juga tinggi dari distributornya. Jadi sekarang kita jual Rp80 ribu per kilogram," ujarnya.
Menurutnya, saat ini daya beli akan bawang merah ini juga menurun drastis dari biasanya.
"Kalau harga tinggi pembeli ini sepi, bisa turun setengah dari biasanya bahkan lebih," tuturnya.
| Wali Kota Prof. Udin Ajak Guru Aktif di Medsos Bangun Citra Positif PGRI di Era Digital |
|
|---|
| Wali Kota Pangkalpinang Ingatkan Generasi Muda Agar Kuat Hadapi Perubahan Zaman |
|
|---|
| Momen Hari Sumpah Pemuda, Wali Kota Pangkalpinang Ajak Pemuda Memperkuat Persatuan |
|
|---|
| Pangkalpinang Fokus Gali Potensi Lokal Hadapi Defisit APBD 2026 |
|
|---|
| Perkuat Fondasi Fiskal Daerah, Wali Kota Pangkalpinang Sampaikan Nota Keuangan APBD 2026 |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.