Berita Kriminal
8 Lokasi Pengungkapan Kasus Narkoba di Pangkalpinang Babel Hingga Juli 2024, Gerunggang Terbesar
Kasus narkoba terbanyak di Pangkalpinang pada periode bulan itu terdapat di wilayah Kecamatan Gerunggang
Penulis: Adi Saputra | Editor: Kamri
"Rata-rata memang mereka sebagai pengedar narkotika jenis sabu atau inex, mereka mengaku tidak tahu asal usul barang narkotika karena jaringan terputus tapi kami akan terus melakukan pemberantasan narkoba di wilayah hukum Polresta Pangkalpinang," jelasnya.
Menurut Gatot, pihaknya tidak akan berhenti memberantas kasus peredaran narkoba di wilayah hukum Polresta Pangkalpinang.
Apalagi kasus peredaran narkoba di Kota Pangkalpinang dan sekitarnya masih sering terjadi.
Pihaknya akan terus berupaya untukmencegah terjadinya peredaran narkoba yang sangat berdampak bagi orang banyak ini.
"Kami akan terus tangkap dan tindak tegas para pelaku pengedar narkoba, supaya ada efek jera bagi mereka yang masih melakukan peredaran narkoba di Kota Pangkalpinang dan sekitarnya," tegas Gatot.
Ia mengimbau masyarakat agar menghindari mengkonsumsi atau menjual, terlebih lagi mengedar narkoba karena sangat berbahaya dan akan merusak masa depan generasi manusia.
"Jangan sekali-kali mencoba-coba narkoba jenis apapun karena masa depan akan rusak, apabila mengedar atau menjual narkoba akan tanggung sendiri akibatnya kita bakal tindak tegas," imbau Gatot.
Berikut titik lokasi dan pengungkapan kasus narkoba di wilayah Kota Pangkalpinang hingga Juli 2024:
Kecamatan Gerunggang 10 kasus
Kecamatan Bukit Intan 9 kasus
Kecamatan Pangkalbalam 5 kasus
Kecamatan Pangkalanbaru 5 kasus
Kecamatan Rangkui 4 kasus
Kecamatan Taman Sari 3 kasus
Kecamatan Gabek 3 kasus
Kecamatan Girimaya 3 kasus
(Bangkapos.com/Adi Saputra)
| Residivis di Bangka Selatan Edar Sabu ke Penambang Timah, Terungkap Asal Barang Bukti Narkotika |
|
|---|
| Kisah Remaja di Bangka Nikmati Uang Hasil Jual Tiket Konser Palsu, Menyasar 13 Pembeli |
|
|---|
| Pemuda di Bangka Belitung Curi Mesin Kapal Milik Tetangga Demi Beli Sabu |
|
|---|
| Maling Sikat Aki Kapal di Kurau Timur Bangka Tengah, Barang Curian Dijual ke Penadah |
|
|---|
| Penangkapan Kurir Sabu di Belitung Terbaru, Satres Narkoba Giliran Bidik Sosok C |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.