AKBP Basuki Kumpul Kebo dengan DLL Dosen Untag Semarang Selama 5 Tahun
AKBP Basuki (56) ternyata sudah tinggal serumah dengan DLL (35), dosen Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Semarang.
Sementara terkait kondisi korban sebelum tewas, AKBP Basuki menyebut DLL sempat jatuh sakit.
Hasil rekam medis terakhir korban di rumah sakit tersebut tercatat tensi darahnya sekitar 190 milimeter air raksa dan gula darah 600 miligram per desiliter.
“Saya antar ke rumah sakit," beber AKBP Basuki.
AKBP Basuki bersaksi terakhir bertemu korban ketika masih hidup.
"Terakhir saya lihat, dia masih pakai kaus biru-kuning dan celana training,” lanjutnya Basuki.
Namun pada Senin (17/11/2025) sekitar pukul 05.40 WIB, ia mendapati DLL sudah tewas.
Kondisinya memilukan karena tanpa busana serta mengeluarkan darah di sejumlah area tubuh, termasuk bagian intimnya.
AKBP Basuki berdalih kondisi itu dipicu reaksi tubuh menjelang kematian.
Akui Kumpul Kebo
Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabid Humas) Polda Jateng Kombes Pol Artanto membongkar hasil pemeriksaan terhadap AKBP Basuki.
Terperiksa kepada petugas Bidang Profesi dan Pengamanan (Propam) mengakui kumpul kebo dengan DLL.
Jalinan asmara itu sudah berlangsung sejak tahun 2020 lalu.
"Iya, mereka ada hubungan itu (asmara) dan mereka tinggal satu rumah."
"Ini dibuktikan dari keterangan AKBP B saat dilakukan penyelidikan oleh Propam," katanya, dikutip dari TribunJateng.com.
Artanto menegaskan, ketika seorang anggota polri tinggal bersama wanita bukan istri sahnya, sudah tergolong dalam pelanggaran etik.
| AKBP Basuki Ngaku Antar Dwinanda Dosen Untag Semarang ke Rumah Sakit, Besoknya Meninggal |
|
|---|
| AKBP B Diamankan Polda Jawa Tengah Imbas Kematian Dosen Untag Semarang di Kamar Hotel |
|
|---|
| Misteri Kematian Dosen Cantik Untag Semarang Tanpa Busana di Hotel, Sosok AKBP B Disorot |
|
|---|
| Misteri Hubungan Kematian Dosen di Semarang dan AKBP B, Korban Ditemukan Tanpa Busana di Hotel |
|
|---|
| 4 Tahun Lebih Muda, Rully Suami Boiyen Lulusan S3 UGM Jadi Dosen di Politeknik Sahid Jakarta |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/belitung/foto/bank/originals/20251121_polisi.jpg)